Hengkang dari Netflix, Daredevil Series akan segera tayang di Disney Plus
Disney Plus dilaporkan tengah menggarap salah satu serial Marvel populer mereka, Daredevil Series. Ini jadi kabar baik untuk penggemar yang kecewa saat acara tersebut diberhentikan oleh Netflix.
Kanal streaming online milik Disney saat ini dikabarkan tengah menggarap serial Daredevil milik Marvel Cinematic Universe (MCU). Sebelumnya, acara ini melewati tiga musim pertamanya di layanan streaming Netflix dan diberhentikan pada tahun 2018.
Informasi ini merupakan sebuah kabar baik bagi para penggemar serial pahlawan super dari Marvel. Penayangan serial Daredevil ini menjadi sesuatu yang akan dinantikan oleh mereka, mengingat acara tersebut sudah berhenti tayang pada musim ketiga sejak empat tahun yang lalu.
Melansir informasi dari Engadget (20/5), Disney+ akan membuat serial tersendiri mengenai pengacara buta yang berubah menjadi pahlawan super bernama Matt Murdock ini. Bahkan, layanan streaming tersebut telah berhasil menggaet Matt Corman dan Chris Ord untuk menjadi penulis dan produser eksekutif serial tersebut.
Kehadiran Daredevil dalam layanan streaming milik Disney ini menambah jajaran series MCU yang berhasil dihidupkan kembali oleh Disney Plus. Kerjasama ini dimulai dengan dihidupkannya kembali Wanda Vision pada tahun lalu.
Layanan streaming saingan Netflix tersebut telah merilis enam acara Marvel lainnya dalam setahun belakangan, termasuk Hawkeye serta Moon Knight and Loki. Bahkan, tahun ini pihak perusahaan Disney diberitakan akan menghadirkan lebih banyak lagi series MCU ke dalam layanan streaming miliknya.