Tayang di bioskop, kapan Lightyear bisa ditonton di Disney+?
Lightyear yang didasarkan pada karakter waralaba Toy Story ini menjadi salah satu judul Pixar yang rilis eksklusif di bioskop. Pertanyaannya, kapan Lightyear rilis di Disney+?
Lightyear, film animasi garapan Pixar dan Disney baru saja rilis di bioskop. Setelah tayang secara global di layar lebar, kini saatnya menantikan film ini di platform streaming Disney+, bergabung dengan Turning Red, Luca, dan film Pixar lainnya. Pertanyaannya, kapan Lightyear rilis di Disney+?
Film yang didasarkan pada karakter waralaba Toy Story ini menjadi salah satu judul Pixar yang rilis eksklusif di bioskop, meskipun belum tayang di Indonesia. Seperti diketahui, beberapa judul dari studio tersebut beralih ke rilis streaming Disney+ karena pandemi yang menutup sebagian bioskop di penjuru dunia.
Kendati demikian, Lightyear tetap akan ditayangkan di Disney+ suatu hari nanti. Belum ada informasi resmi terkait tanggal penayangannya di platform streaming, namun kita bisa menebaknya dengan mengikuti jejak rilis streaming film Disney sebelumnya.
Black Widow membutuhkan waktu 89 hari untuk tayang di Disney+ setelah rilis layar lebar, Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings membutuhkan waktu 70 hari, sedangkan Eternals membutuhkan waktu 68 hari. Doctor Strange in the Multiverse of Madness, yang paling baru, akan tayang 22 Juni mendatang setelah 47 hari tayang sejak tayang di bioskop.
Berdasarkan angka-angka tersebut dan mengikuti rilis Disney terbaru, sekuel Doctor Strange, kemungkinan Lightyear akan hadir di Disney+ sekitar akhir Juli atau awal Agustus, sebagaimana dilansir dari CNET (20/6). Sejalan dengan itu, Disney+ sekarang menerapkan perjanjian 45 hari setelah rilis perdana di bioskop atas film-film yang akan tayang di platform tersebut.