Penayangan ulang Avatar raup USD40 juta dalam satu pekan
Pencapaian pemutaran ulang Avatar (2009) di box office global menunjukkan basis penggemar yang masih setia menantikan karya James Cameron.
Avatar (2009) saat ini ditayangkan kembali di bioskop dengan peningkatan kualitas versi 4K High Dynamic Range. Selama akhir pekan, film besutan James Cameron ini mengumpulkan hampir USD40 juta di box office seluruh dunia.
Pencapaian pemutaran ulang Avatar (2009) di box office global ini menunjukkan basis penggemar yang masih setia menantikan karya James Cameron, yang dikabarkan tengah menyiapkan sekuel yang akan datang.
Dilansir dari Collider (3/10), penayangan di IMAX mewakili 18% dari box office global akhir pekan lalu, dengan perkiraan pendapatan USD4,7 juta. Avatar memperpanjang keunggulannya sebagai film terbesar sepanjang massa di box office global, dengan lebih dari USD2,9 miliar.
Sebagai perbandingan, total pendapatan global Endgame mencapai USD2,797 miliar. Daftar lima besar sepanjang masa juga termasuk film Cameron lainnya – Titanic (USD2,2 miliar), The Force Awakens (USD2,06 miliar), dan Avengers: Infinity War (USD2,04 miliar).
Dibintangi oleh Sam Wothington, Zoe Saldana, Stephen Lang, Michelle Rodriguez, dan Sigourney Weaver, Avatar berlatar pada abad ke-22 dan menceritakan kisah penjajahan dan revolusi.