Tahun depan, Disney serius adu layanan streaming dengan Netflix
Disney tengah mempersiapkan layanan streaming mereka tahun depan. Layanan ini menjadi prioritas terbesar mereka di kalender 2019 nanti
Layanan streaming jadi salah satu bagian krusial di dalam strategi perusahaan Disney tahun depan. Layanan tersebut bakal jadi jawaban untuk layanan streaming garapan Netflix.
Layanan streaming Disney tersebut bakal membawa semua judul ekslusif konten-konten Disney beserta sederet acara TV dan film yang pernah mereka produksi. Beberapa judul produksi juga tengah dipersiapkan Disney seperti episode baru film animasi Star Wars: The Clone Wars.
Seperti yang dilaporkan The Verge (27/8), langkah Disney untuk ke arah layanan streaming memang reaktif terhadap layanan streaming Netflix yang sukses. Layanan streaming Netflix menjadi salah satu bisnis media yang diperhitungkan. Sejak muncul 2008, Netflix berhasil melampau valuasi perusahaan media tradisional seperti Viacom, CBS Corp., bahkan 21st Century Fox.
Memang Netflix belum mampu menyampai valuasi Disney dan Comcast, kendati begitu apabila Disney tidak melakukan restrukturasi bisnis media mereka, maka Netflix akan menguasai pangsa pasar layanan streaming digital masa depan.