Deretan teori The Walking Dead yang mungkin dan tidak mungkin terjadi

Oleh: Zhafira Chlistina - Jumat, 01 Jan 2021 11:14 WIB

The Walking Dead musim ke sebelas dikabarkan menjadi yang terakhir dari serial tersebut. Teori pun banyak bermunculan dari para penggemar dari yang mungkin dan tidak mungkin terjadi.

Source: ScreenRant

Siapa yang tidak tahu serial televisi The Walking Dead? Serial televisi horor yang dikembangkan oleh Frank Darabont untuk AMC ini berlatar pada pasca-apokaliptik Amerika, berdasarkan serial buku komik dengan nama yang sama oleh Robert Kirkman, Tony Moore, dan Charlie Adlard.

Musim terbaru kesepuluh yang diluncurkan pada 2019 lalu meninggalkan banyak pertanyaan. Belum lagi, dikabarkan bahwa musim kesebelas yang akan datang merupakan edisi terakhir dari serial ini. Bagi Sahabat Tek penggemar The Walking Dead yang telah mengikutinya sejak 2010(tahun pertama serial tersebut), pastinya pernah membuat teori-teori dari hal-hal misterius yang ditinggalkan.

Berikut Tek.id sampaikan beberapa teori masuk akal dan tidak masuk nalar dari para penggemar terkait serial televisi The Walking Dead.

  • Manusia adalah ancaman yang sebenarnya

Walkers dikatakan bukan satu-satunya ancaman yang harus dihadapi umat manusia. Ancaman terbesar di dunia yang kejam dan suram ini kemungkinan sebenarnya adalah umat manusia itu sendiri. Teori mengatakan, selanjutnya mungkin akan ada perang saudara yang dimulai antara para manusia untuk mempertahankan hidup. Dan itu dapat menjadi akhir yang sebenarnya bagi umat manusia.