The Hate U Give: Gambaran rasisme pada orang kulit hitam
Kisah dari film ini menceritakan seorang gadis remaja berkulit hitam bernama Starr Carter yang diperankan oleh Amandla Stenberg, yang hidup di lingkungan kulit hitam.
Belum lama ini Amerika Serikat sempat dihebohkan dengan kasus rasisme yang dialami oleh George Floyd bersama polisi Derek Chauvin. Akibat insiden itu, ratusan massa turun ke jalan menuntut keadilan untuk George Floyd dan kulit hitam lainya. Ternyata ada film yang memiliki kisah mirip dengan kasus George Floyd. Film dengan judul The Hate You Give mengisahkan tragedi yang mirip, yang terjadi pada remaja kulit hitam bernama Khalil.
Film ini pertama kali ditayangkan pada 2018. Film ini juga diangkat dari novel best-seller milik Angie Thomas, dengan judul sama yaitu The Hate U Give, yang menceritakan penderitaan kulit hitam yang tinggal di Amerika.
Kisah dari film ini menceritakan seorang gadis remaja berkulit hitam bernama Starr Carter yang diperankan oleh Amandla Stenberg, yang hidup di lingkungan kulit hitam. Dari kecil, ayahnya yaitu Maverick Carter - diperankan oleh Russell Hornsby, selalu mengatakan kepada Starr dan adiknya, "suatu saat jika kamu sedang mengendarai mobil dan dicurigai polisi, angkatlah tanganmu dan jangan bergerak meskipun kau tidak melakukan kesalahan".
Dari sini ayah Starr sudah memberikan gambaran bahwa apapun yang dilakukan orang kulit hitam akan selalu dicurigai oleh polisi kulit putih. Atas kekhawatiran tersebut, orang tua Starr menyekolahkan Starr di sekolah yang didominasi orang kulit putih agar Starr bisa bergaul dengan mereka dan tidak dipandang sebelah mata.
Starr pun hidup di lingkungan kulit putih yang membuat ia menjadi setara. Di sekolahnya, Starr memiliki kekasih bernama Chris yang diperankan oleh KJ Apa. Selama di sekolah dan di rumah, Starr awalnya baik-baik saja dengan lingkungannya, sampai suatu ketika ia pergi berpesta ke salah satu rumah temannya yang berkulit hitam bernama Khalil, yang diperankan oleh Algee Smith.Dari sini, kehidupan Starr berubah karena suatu kejadian. Khalil adalah remaja yang tinggal di lingkungan rumah Starr, sayangnya kehidupan Khalil dengan Starr berbeda.