Antarmuka Samsung Galaxy Watch 4 bakal tampil beda

Oleh: Dinda Ayu Widiastuti - Rabu, 28 Jul 2021 10:03 WIB

Terdapat teaser Samsung Galaxy Watch 4 dan Galaxy Watch 4 Classic mendatang, yang menampilkan antarmuka cukup berbeda dari generasi sebelumnya.

Antarmuka Samsung Galaxy Watch 4 bakal tampil beda Source: Samsung

Samsung siap melakukan perubahan besar dalam perangkat wearable-nya, dengan mengganti sistem operasinya dari Tizen menjadi Google Wear OS. Kendati demikian, tampaknya sistem operasi tersebut juga akan dijalankan berdasarkan interface Samsung One UI. 

Baru-baru ini terdapat bocoran beberapa teaser untuk Samsung Galaxy Watch 4 dan Galaxy Watch 4 Classic mendatang, yang menampilkan tampilan cukup berbeda dari interface di Galaxy Watch 3. Dilansir dari GSM Arena (28/7), akhir teaser kedua menampilkan Google Maps, sesuatu yang tidak tersedia pada Tizen. Bahkan dalam teaser juga menampilkan hadirnya Google Play Store. 

Galaxy Watch mendatang juga menampilkan beragam aplikasinya dalam bentuk heksagonal, bukan diletakkan dalam bentuk lingkaran seperti halnya di Tizen OS. Jadi tampaknya One UI Watch terbaru ini akan bekerja secara berbeda dibandingkan di Tizen OS. Hal lainnya yang perlu diperhatikan pada teaser adalah pelacakan posisi berbasis GPS, fitur komposisi tubuh, fitur penghitung langkah, dan pelacak tidur. 

Oh iya, Galaxy Watch 4 mendatang juga masih menampilkan ikon Samsung Health dan Bixby, jadi tidak sepenuhnya tergantikan oleh aplikasi Google. Pada Galaxy Watch 4 Classic juga memiliki antarmuka yang mirip dengan seri Galaxy Watch 4, hanya saja lebih memiliki tampilan jam yang terasa lebih serius dan mirip jam tangan mekanis. Pasalnya interface di Galaxy Watch 4 terkesan lebih menyenangkan dibandingkan Galaxy Watch 4 Classic. 

Kabarnya kedua model Samsung Galaxy Watch 4 ini akan diluncurkan pada 11 Agustus, bersamaan dengan perangkat Galaxy Z Fold 3, Galaxy Z Flip 3, dan Galaxy Buds 2.