iPhone 15 resmi dijual, antrean panjang penuhi halaman Apple Store

Oleh: Zhafira Chlistina - Sabtu, 23 Sep 2023 08:16 WIB

Pelanggan yang tidak mengikuti pre-order iPhone 15 mengantre di halaman sekitar Apple Store untuk mendapatkan ponsel tersebut.

iPhone lovers akhirnya dapat menebus penantiannya selama ini. Sebab, seri iPhone 15 kini sudah tersedia untuk pelanggan pre-order dan pembelian perdana.

Sebagai pengingat, iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max hadir dalam varian warna Titanium, Natural Titanium, Black Titanium, dan Blue Titanium. Sedangkan iPhone 15 dan 15 Plus terdiri dari varian warna terang termasuk biru, hitam, kuning, merah muda, dan putih.

Dilansir dari Gizmochina (23/9), pelanggan yang melakukan pre-order iPhone 15 dapat mengambil produk ketika sudah muncul “Siap untuk Pengambilan” di aplikasi Apple Store. Namun, harap diperhatikan bahwa Anda hanya dapat mengambil pesanan pada waktu yang ditentukan.

Sementara itu, pelanggan yang tidak mengikuti pre-order bisa datang langsung ke gerai offline untuk membelinya iPhone 15 dalam penjualan perdana. Menariknya, momen ini menciptakan antrean manusia yang begitu panjang di halaman sekitar Apple Store.

Pelanggan yang ingin berbelanja langsung secara offline juga tidak bisa datang begitu saja. Mereka harus mendaftar terlebih dahulu untuk membuat janji temu.