Bose Ultra Open Earbuds siap meluncur di Indonesia 26 Maret
Bertepatan dengan 26 Maret 2024, Bose Ultra Open Earbuds akan resmi diluncurkan di Tanah Air, menghadirkan inovasi terbaru dalam bentuk immersive audio.
PT Prima Audio Indonesia mengumumkan kedatangan produk terbaru dalam dunia audio yang akan memukau pecinta musik di Indonesia. Bertepatan dengan 26 Maret 2024, Bose Ultra Open Earbuds akan resmi diluncurkan di Tanah Air, menghadirkan inovasi terbaru dalam bentuk earbuds yang menggabungkan kualitas suara unggul dengan desain ergonomis yang revolusioner.
Sebelumnya tim tek.id telah ikut turut serta dalam acara Exclusive Preview & Hands-on Experience: Bose Ultra Open Earbuds di area Cilandak (6/3), earbuds Bose ini memiliki desain menyerupai tanda koma atau mungkin apostrof, dengan bagian kait yang harus dimasukkan ke dalam daun telinga terlebih dahulu, diikuti dengan membungkus bagian barrel di belakang bagian telinga yang disebut helix. Meskipun terasa agak aneh pada awalnya, pengguna akan segera terbiasa dengan waktu..
Dengan pengumuman tersebut, CEO PT Prima Audio Indonesia, Andre Gunawan, menegaskan komitmen Bose untuk terus berinovasi dalam menyajikan pengalaman audio yang tak tertandingi bagi konsumen. “Bose selalu berusaha memenuhi harapan konsumen akan produk earbuds yang tidak hanya menghasilkan suara berkualitas, tetapi juga memberikan kenyamanan penggunaan sehari-hari melalui desain inovatif,” ujarnya.
Bose Ultra Open Earbuds hadir dengan sejumlah fitur unggulan yang membuat pengguna merasakan pengalaman mendengarkan musik yang belum pernah terjadi sebelumnya, di antaranya adalah:
1. Bose immersive audio