Fitur Memory Expansion bakal hadir di seri OPPO Reno5
Setelah menghadirkan fitur Memory Expansion di OPPO A74 5G, kini perusahaan akan membawa teknologi tersebut pada seri Reno5 dan Reno5 5G.
Fitur Memory Expansion mulai diperkenalkan pada smartphone OPPO A74 4G di wilayah Indonesia pada minggu ketiga bulan Mei yang lalu. Kini OPPO dikabarkan akan membawa teknologi Memory Expansion ini pada varian Reno5 dan Reno5 5G untuk wilayah Indonesia, melalui pembaruan perangkat lunak secara daring.
"Fitur memory expansion akan memberikan pengalaman baru kepada pengguna Reno5 dan Reno5 5G di Indonesia. Teknologi inovatif ini akan mengizinkan pengguna untuk melakukan kustomisasi untuk meningkatkan performa perangkat yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan pengguna. Dengan fitur ini, pengguna Reno5 dan Reno5 5G secara virtual dapat memperluas kapasitas RAM smartphone mereka hingga total 11GB," kata PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto A.
Memory expansion merupakan teknologi terbaru pada perangkat OPPO tertentu, yang memungkinan pengguna untuk mengubah sebagian penyimpanan internal (ROM) menjadi RAM virtual dengan mengaktifkan opsi RAM Expansion. Pengguna Reno5 dan Reno5 5G akan diberikan kebebasan untuk melakukan penyesuaian dengan 3 tingkatan besaran RAM virtual yang disediakan, mulai dari 2GB, 3GB hingga maksimal 5GB.
Setelah opsi diaktifkan, maka besaran penyimpanan internal yang dipilih akan diubah menjadi RAM virtual ketika perangkat dihidupkan ulang. Dengan fitur memory expansion, pengguna dapat menikmati peningkatan performa untuk berbagai aplikasi yang membutuhkan pemanfaataan RAM yang cukup tinggi, seperti bermain gim atau melakukan penyuntingan foto maupun video.