Pre-order Galaxy S22 Series di Indonesia dimulai, ini harga resminya
Setelah diluncurkan secara global, pre-order Galaxy S22 Series di Indonesia sudah dimulai sejak 9 Februari - 3 Maret 2022.
Samsung baru saja meluncurkan lini produk Galaxy S22 Series secara global. Jelang beberapa waktu setelah peluncuran, Samsung Electronics Indonesia (SEIN) mengumumkan bahwa smartphone sudah dapat dipre-order sejak 9 Februari hingga 3 Maret 2022.
Galaxy S22 Series diluncurkan dalam tiga model, yaitu Galaxy S22, S22+, dan S22 Ultra. Ketiganya hadir dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1, smartphone pertama yang masuk ke Indonesia dengan chipset tersebut.
Masuknya produk Samsung kali ini ke pasar Indonesia juga cukup menarik. Pasalnya, perusahaan biasanya menghadirkan versi Exynos ke dalam negeri. Namun, kali ini versi Snapdragon yang masuk,Indonesia menjawab permintaan para penggemar dan komunitas.
Di samping itu, tidak semua varian global Galaxy S22 Series dijual di sini. Dari segi penyimpanan, Galaxy S22 Ultra dengan penyimpanan internal 1TB tidak dibawa. Menurut Verry Octavianus selaku Product Marketing Manager Mobile Experience SEIN, hal ini diputuskan berdasarkan kebutuhan konsumen di Indonesia sendiri.
Berbeda dengan versi global, Galaxy S22 dan S22+ di Indonesia hadir dengan varian warna Phantom White, Phantom Black, Green, dan Pink Gold. Sementara untuk Galaxy S22 Ultra terdiri dari varian warna Phantom Black, Phantom White, Green, dan yang paling terbaru Burgundy.