Honor konfirmasi Honor 20 punya empat kamera
Honor telah memberikan sedikit bocoran terkait Honor 20, yang akan tiba dengan pengaturan empat kamera di bagian belakang.
Menjelang peluncuran Honor 20 pada tanggal 21 Mei di London, mereka justru memberi bocoran sedikit terkait smartphone tersebut. Dilansir dari Gizmochina (15/5), Perusahaan tersebut telah memposting gambar di Weibo bersamaan dengan teks yang bertuliskan "Keindahan fantastis, empat kamera". Ini menegaskan bahwa Honor 20 memang akan hadir dengan pengaturan empat kamera di belakang.
Sementara sebelumnya Honor 20 telah dikabarkan akan dibenamkan sensor Sony IMX586 48MP sebagai sensor utama. Lensa lainnya berjenis super wide-angle 16MP, sensor ketiga 2MP, dan sensor 2MP lainnya sebagai depth camera. Kabarnya Honor 20 akan menampilkan layar LCD 6,26 inci dengan desain layar punch hole. Layarnya juga akan menampilkan resolusi 2340 x 1080 piksel dan kepadatan piksel 412ppi.
Source: Gizmochina
Smartphone ini juga dikabarkan akan ditenagai chipset Kirin 980 terbaru, yang dikombinasikan dengan RAM 6GB dan memori internal 128GB. Kemungkinan akan terdapat pula konfigurasi lain untuk Eropa. Sebelumnya juga telah terdapat skor Geekbench yang menunjukkan penggunaan chipset Kirin terbaru. Smartphone ini menorehkan skor single-core 3241 poin dan multi-core 9706 poin.