Ini spesifikasi Asus ZenBook UM431

Oleh: Lely Maulida - Kamis, 14 Nov 2019 19:55 WIB

Serupa dengan seri ZenBook yang lain, ZenBook UM431DA tampil dengan bodi premium yang ringkas dan ringan.

(Foto: Lely/Tek.id)

Asus memperkenalkan ZenBook baru berseri UM431, laptop premium yang ditenagai prosesor AMD Ryzen™ Mobile terbaru di acara peluncuran bertajuk "My First ZenBook". Perangkat ini sekaligus menjadi laptop seri ZenBook pertama yang menggunakan prosesor AMD.

Asus Zenbook UM431 dirancang menjadi laptop yang ringkas, tipis dan ringan. "Jika kita bandingkan dengan ZenBook yang lain, ini yang pertama pakai CPU AMD, yang akan memberikan performa terbaik," kata Nick Wu - Country Product Manager Asus Indonesia di Jakarta (14/11).

Serupa dengan seri ZenBook yang lain, ZenBook UM431DA tampil dengan bodi premium yang ringkas dan ringan. Memiliki layar 14 inci, laptop ini dirancang dengan panjang 32,4cm, lebar 21,2cm dan ketebalan bodinya 1,59cm. Desain ini diperoleh berkat teknologi NanoEdge Display yang membuat bezel pada layar laptop ini sangat tipis.

Selain NanoEdge Display ZenBook UM431DA hadir dengan fitur ErgoLift Design seperti beberapa varian ZenBook lainnya. Berkat ErgoLift Design, bodi utama ZenBook UM431DA akan terangkat dan membentuk sudut 4,5 derajat saat digunakan. Sudut tersebut membuat posisi keyboard juga ikut miring sehingga kegiatan mengetik menjadi lebih nyaman.

ErgoLift Design juga membuat ZenBook UM431DA memiliki rongga udara ekstra di area pendinginnya. Rongga udara tersebut berfungsi sebagai saluran ekstra yang memungkinkan udara dapat mengalir lebih banyak dari bagian bawah laptop menuju sistem pendinginan. Pada akhirnya, suhu komponen di dalam ZenBook UM431DA bisa lebih terjaga.