Lenovo perkenalkan Yoga C930 dan S730 untuk dukung industri kreatif

Oleh: Hieronimus Patardo - Kamis, 06 Des 2018 21:14 WIB

Lenovo memperkenalkan dua seri Yoga terbaru, yakni Yoga C930 dan S730. Keduanya dikatakan akan menunjang para pelaku industri kreatif

Source: Patardo/Tek.id

Lenovo hai ini (6/12) memperkenalkan dua produk terbaru di lini Yoga,Yoga C930 dan S730. Adapun inisial C di sini mengacu pada Convertible dan S mengacu pada Slim.

Consumer Lead Lenovo Indonesia, Helmy Sutanto, mengutip data daru Badan Ekonomi Kreatif Indonesia yang mengatakan bahwa di 2017 lalu ekonomi kreatif menyumbnagkan 7 persen dari seluruh ekonomi di Indonesia.

“Melihat kebutuhan pelaku ekonomi kreatif (di Indonesia) ini, kami merasa tepat sekali Yoga C930 dan S730 diperkenalkan ke pasar Indonesia,” ujar Helmy Sutanto.


Adapun Yoga C930 akan hadir dengan prosesor Intel Core i7-8550U 1,8 GB. Layar 13,9 inci-nya hadir dengan bezel tipis. Konsep convertible yang dibawanya memungkinkan Yoga C930 memiliki beberapa mode, yakni mode laptop, tablet tent dan stand.

Menariknya, Lenovo menempatkan audio Yoga C930 pada hinge convertibel-nya. Konsep ini menjadikan Yoga C930 sebagai laptop pertama dengan sistem Rotating Audio Bar. Di samping itu, tersedia pula Integrated Garaged Pen untuk menyimpan stylus pen di bagian belakang laptop. Sambil disimpan, pen juga akan terisi dayanya.