Samsung Galaxy A90 kini sudah disertifikasi di Korea

Oleh: Hieronimus Patardo - Selasa, 13 Agst 2019 15:12 WIB

Kehadiran Samsung Galaxy A90 tampaknya semakin dekat. Pasalnya perangkat ini sudah meraih sertifikasi dari lembaga berwenang di negara asalnya.

Ilustrasi

Spesifikasi Samsung Galaxy A90 perlahan-lahan makin terkuak. Setelah sebelumnya muncul dalam situs Geekbench dan memperoleh sertifikasi dari Wi-Fi Alliances, kini smartphone tersebut pun sudah disetujui oleh Korea National Radio Research Agency (NRRA). 

Dilansir dari GSMArena (13/8), perangkat yang terlihat sudah disertifikasi oleh NRRA adalah Samsung Galaxy A90 versi 5G. Sebagaimana diketahui, Samsung dikabarkan akan menghadirkan dua versi Galaxy A90, yakni SM-A908N yang mendukung koneksi jaringan 5G dan SM-A908B yang hanya mendukung koneksi ke jaringan 4G saja.

Untuk diketahui, dalam skor Geekbench yang dirilis bulan lalu, Samsung Galaxy A90 versi 5G memiliki skor single-core sebesar 3458. Sementara itu skor multi-core nya mencapai 10852. Dari Geekbench juga dapat dipastikan bahwa smartphone ini hadir dengan Snapdragon 855 dengan RAM berkapasitas 6 GB. Bukan hanya versi 5G, pada versi 4G pun dibekali dengan prosesor serupa. 

Kedua Samsung Galaxy A90 ini diprediksi akan hadir dengan baterai 4400 mAh dan layar Infinity-U Super AMOLED berukuran 6.7 inci. Layar ini diperkirakan akan memiliki resolusi FHD+. Namun akan terdapat perbedaan di antara kedua perangkat ini. 

Selain dukungan koneksi, perbedaan di antara kedua versi Galaxy A90 ini ada di sektor kamera. Kendati sama-sama memiliki tiga kamera belakang, namun resolusi kamera yang diusungnya sedikit berbeda.