Opensignal : jaringan selular smartphone flagship Samsung unggul
Analisa data jaringan selular di tiga vendor smartphone terbesar saat ini menunjukkan data menarik soal kualitas jaringan selular di dalamnya.
Kapabilitas jaringan selular pada perangkat ponsel pintar tidak semuanya setara. Sama halnya seperti perbedaan kualitas pada varietas kamera ponsel pintar. Perbedaan kualitas jaringan selular ini menentukan pengalaman mengunduh atau memperlancar video streaming, mengunggah konten, sampai bermain game.
Perangkat ponsel pintar terbaru ataupun model yang lebih mahal biasanya mendukung kapabilitas jaringan selular terbaru, semisal 4G, bahkan 5G. Penelitian terbaru dari Opensignal, menunjukkan bagaimana perbedaan kualitas jaringan selular di berbagai perangkat pada 73 negara berbeda.
Hal-hal yang mereka ukur antara lain, kemampuan ponsel pintar untuk tersambung pada frekuensi jaringan. Ada 40 jaringan 4G komersil dari seluruh dunia yang digunakan dalam penelitian ini.
Ada 18 ribu model smartphone unik yang beredar secara global yang diproduksi ratusan pabrikan. Hanya saja, banyak merek smartphone ini yang tidak benar-benar beredar secara global. Sony dan Motorola misalnya, yang kini sudah tidak terlalu mengglobal. Meski Xiaomi, Oppo, Realme, dan Vivo kini mengembangkan sayap bisnis internasional mereka, namun masih banyak pasar global yang belum mereka kuasai.
Oleh karena itu, tolok ukur smartphone yang digunakan oleh Opensignal adalah, Samsung, Huawei, dan Apple (iPhone). Dari hasil pengukuran pada 40 negara, perangkat Samsung mengunduh lebih cepat daripada pengguna iPhone dan Huawei. Di 14 negara, perangkat Samsung memperoleh kecepatan download yang lebih baik dari dua pesaingnya itu. Sementara untuk iPhone, mengungguli kecepatan unduh Samsung dan Huawei di 7 negara. Huawei memang belum mampu menorehkan perangkatnya menjadi yang tercepat di sektor ini, meski begitu mereka menempati urutan utama di beberapa negara.