QNAP TVS-882BRT3, bukan NAS sembarangan
QNAP TVS-882BRT3 merupakan NAS yang sangat overkill karena punya segudang fitur yang bukan ditujukan untuk pengguna biasa
Manusia memang tidak pernah puas. Percaya atau tidak, hal tersebut juga terjadi di dunia teknologi termasuk NAS (Network Attached Storage).
Jika Anda memantau terus Tek.id, beberapa kali kami megulas NAS, salah satunya dari QNAP. Namun NAS tersebut masih dikategorikan sebagai perangkat rumahan dan kantor kecil yang hanya menyediakan opsi penyimpanan 2 atau 4-bay. Pertanyaannya, bagaimana kalau kebutuhan Anda jauh di atas itu? Inilah dia QNAP TVS-882BRT3, sebuah NAS yang menurut saya sangat "overkill".
Bongsor, didesain untuk perusahaan
Kesan pertama melihat TVS-882BRT3 adalah saya langsung tahu kalau ia bukan NAS sembarangan. Bentuknya sangat besar, bahkan merupakan NAS terbesar yang pernah saya ulas sejauh ini. TVS-882BRT3 juga sangat berat, namun bodinya terlihat sangat kokoh.
Bodinya dibalut penuh oleh bahan logam dan hanya beberapa bagian kecil saja yang menggunakan bahan plastik, seperti bagian bay-nya. NAS ini juga punya port yang sangat lengkap. Selain port USB dan ethernet yang sudah sangat wajib ada di setiap NAS, TVS-882BRT3 juga punya berbagai fasilitas konektivitas lain seperti Thunderbolt 3 sehingga bisa dikoneksikan langsung dengan perangkat Mac seperti MacBook.