Review Acer Predator Helios 300, sebagus apa?
Helios 300 memiliki performa yang cukup mengesankan. Namun, saat dipaksa bekerja keras, suara kipasnya cukup mengganggu.
Sepanjang tahun 2019, para vendor berlomba-lomba menghadirkan laptop gaming di Indonesia, termasuk Acer. Salah satunya adalah Acer Predator Helios 300 yang menjanjikan performa apik.
Desain Helios 300 tak terlalu berbeda dengan versi sebelumnya. Bedanya, logo Predator di bagian depan layar yang awalnya menonjol, sekarang rata dengan cover-nya.
Port I/O laptop ini tergolong cukup lengkap. Di bagian kiri, kalian akan melihat 2 USB 3.0, port LAN, serta satu port pengisian daya dan sebuah headset mic combo 3,5mm.