Olike Hero T9, TWS terjangkau dan praktis

Oleh: Erlanmart - Senin, 13 Jun 2022 15:04 WIB

Hero T9 adalah TWS keluaran terbaru dari Olike. Earphone nirkabel ini memiliki harga yang sangat terjangkau dengan konektivitas Bluetooth 5.3.

Salah satu cara mudah mendengarkan musik secara personal adalah dengan menggunakan earphone true wireless stereo (TWS). Sesuai namanya, perangkat earphone ini sama sekali tidak menggunakan kabel dan benar-benar mengandalkan konektivitas nirkabel. Oleh karenanya, tidak ada juntaian kabel yang mengganggu saat dikenakan.

Perusahaan yang baru-baru ini meluncurkan earphone berbasis TWS adalah Olike, dengan produknya bernama Hero T9. Earphone nirkabel ini memiliki konektivitas Bluetooth 5.3 yang menjanjikan hubungan nirkabel stabil. Selain itu, casing-nya memiliki kapasitas baterai 300 mAh. Selain itu, TWS ini memiliki harga yang cukup terjangkau, yaitu Rp299.000.

Desain

Meski harganya tergolong murah, tetapi rancang bangun keseluruhan dari TWS ini cukup solid. Kotak pengisian daya atau casing-nya memiliki bahan material yang jauh dari kata ‘murahan’. Pasalnya, casing ini cukup terlihat apik dengan bahan plastik glossy serta tidak memiliki sudut pada bentuk ovalnya.

Port pengisian daya terdapat pada bagian bawah casing, dengan mengusung desain port USB-C. Dengan demikian, kamu bisa mudah mengisi earphone nirkabel menggunakan kabel charger ponsel Android. Meski demikian, Olike menyediakan kabel USB-C pada kotak kemasannya. Durasi pengisian baterai casing dari kondisi kosong hingga penuh membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam.