OPPO Reno7 5G, paling powerful dari Reno7 lainnya
Secara keseluruhan, OPPO menawarkan Reno7 5G sebagai perangkat yang cukup komplit dari segi fitur dan fungsionalitas.
OPPO Reno7 5G merupakan varian yang dipasarkan dengan harga lebih tinggi jika dibanding varian Reno7 Z 5G. OPPO membanderol Reno7 5G di harga Rp7,4 jutaan, Rp1,4 juta lebih tinggi dari varian Z-nya.
Dari sini, sudah bisa ditebak ada perbedaan yang cukup signifikan dari kedua varian Reno7 yang mendukung jaringan 5G ini. Selain desain yang paling mudah terlihat, ada banyak perbedaan lain yang ditawarkan OPPO.
Desain - pertahankan DNA perangkat Reno
Jika pada review sebelumnya saya sudah membahas desain retro dari Reno7 Z 5G, kali ini giliran Reno7 5G yang hadir menggunakan desain khas Reno.
Pada varian Reno7 5G, OPPO mempertahankan desain Reno yang khas dengan pinggiran melengkung. Namun, selalu ada hal baru dari varian Reno terbaru ini. OPPO Reno7 5G mengenalkan finishing OPPO Glow. OPPO Glow merupakan pengembangan inovasi dari teknologi lapisan penampang belakang.