Smartphone ini selfie-nya cetar banget
Vivo V11 Pro resmi meluncur di Indonesia, salah satu fitur unggulannya yaitu kemampuan selfie yang bisa bikin foto aku cetar badai
Setelah mencicipi tiga Vivo V Series sebelumnya, kini aku kebagian lagi menjajal seri terbarunya yakni V11 Pro. Berbeda dari seri sebelumnya, smartphone ini mengusung pemindai sidik jari di layar. Ya, V11 Pro tidak lagi mengandalkan pemindai sidik jari di bodi belakangnya. Meski sudah keren menggunakan pemindai sidik jari di layar, tapi aku seringkali mengalami kegagalan saat membuka kunci layarnya atau pemindainya bekerja dengan waktu yang cukup lama untuk membuka kunci layar. Jadi, aku lebih sering mengandalkan fitur face recognition-nya yang mampu memindai wajah secara cepat.
Berbeda dari seri V sebelumnya, V11 Pro juga menghadirkan fitur Kids Mode yang tentunya ramah untuk anak-anak. Kalau aku biasa menggunakan fitur Kids Mode saat meminjamkannya ke keponakan aku. Dalam fitur ini aku bisa menyesuaikan aplikasi mana saja yang bisa diakses oleh keponakan aku seperti gim, kamera, dan album foto. Tak hanya itu, fitur ini juga menggunakan pemindai sidik jari untuk pengizinan akses apapun. Jadi, aku tidak perlu khawatir keponakan aku membuka aplikasi lain atau keluar dari fitur tersebut tanpa sepengetahuan.
Untuk desainnya, V11 Pro memiliki bezel tipis dan menampilkan layar lega sekitar 6,41 inci dengan resolusi layar 2340x1080 piksel dan rasio 19,5:9. Uniknya, smartphone ini juga hanya menampilkan notch kecil pada layar untuk menempatkan kamera depan. Kalau desain belakangnya, V11 Pro punya desain kamera mirip iPhone X dan juga dilengkapi dengan LED Flash.
Smartphone ini juga terasa ringan dan tipis saat digenggam dengan satu tangan dan berbobot 156g dan ketipisan 7,9mm. Jadi aku merasa nyaman untuk menggunakan atau pun menggenggam smartphone ini seharian. Hanya saja, aku harus berhati-hati saat menggenggamnya karena smartphone ini terasa cukup licin. Cukup membahas desain, bagaimana dengan performanya?