Samsung Galaxy Note 8 punya segalanya untuk meraih reputasi
Samsung Galaxy Note 8 berhasil mengobati kekecewaan pengguna Galaxy Note 7 yang gagal total karena insiden meledak.
Galaxy Note 8 merupakan pertaruhan reputasi Samsung pada tahun 2017, sesudah Galaxy Note 7 gagal total. Hadir lebih dahulu ketimbang iPhone X dan Google Pixel 2, masihkah Samsung Galaxy Note 8 mampu bersaing? Berikut catatan saya setelah dua minggu bersama Note 8.
Desain dan antarmuka
Bila yang lain masih berkutat dengan pendekatan desain yang tipis dan anggun, Samsung belajar banyak dari insiden Note 7. Kini, Note 8 hadir dengan bodi yang jauh lebih kokoh.
Ia terasa penuh dan berat di genggaman tangan, mengingatkan kita pada era Nokia Communicator e90. Note 8 adalah smartphone kelas premium yang paling tebal dan paling berat untuk saat ini. Tebalnya 8,6mm. Sebagai perbandingan, Pixel 2 hanya 7,8mm dan iPhone X hanya 7,7mm. Bobotnya juga mencapai 195 gram, lebih berat dibanding Pixel 2 yang hanya 143 gram dan iPhone X yang 174 gram.