Review TP Link Archer Air R5, Router bentuk tablet paket komplit
Router dengan wujud minimalis ini memiliki segudang fitur yang enggak bisa dipandang sebelah, seperti WiFi 6, EasyMesh, Beamforming, QoS, dan masih banyak lagi.
Sebagai produsen yang cukup dikenal dengan perangkat networkingnya, TP-Link menawarkan jajaran router dengan desain dan fitur yang cukup beragam. Salah satu model yang cukup menarik perhatian kami adalah Archer Air R5. Router ini hadir tidak biasa dengan bentuk minimalis, namun diklaim mengemas berbagai fitur modern.
Seperti apa kemampuan router ini, berikut ulasannya:
Desain - Router tapi kayak tablet
Tidak seperti kebanyakan router miliknya, Archer Air R5 bisa dikatakan yang pertama hadir dengan desain layaknya tablet. Yap, tablet tanpa layar dan antena eksternal. Sangat simpel dan minimalis.