1-tap-buy: cara mudah transaksi gaming lewat Gopay
Go-Pay Gaming and Entertainment mendukung para pemain gim untuk menciptakan lingkungan gaming yang positif dengan tiga pilarnya, yaitu teknologi, kolaborasi, dan inspirasi.
Istilah toxic gaming memang benar terjadi di kalangan gamer Indonesia. Ujaran kebencian atau merendahkan, bahkan umpatan sering kali dirasakan bagi beberapa pemain. Hal ini dikarenakan beberapa orang masih memandang sebelah mata orang-orang yang bermain gim.
Melatarbelakangi ini, GoPay hadir mewujudkan lingkungan industri gaming yang positif dengan GoPay Gaming and Entertainment. Munculnya stigma negatif seperti main gim buang-buang waktu, main gim itu tidak menghasilkan, main gim tidak ada masa depannya, menghalangi para gamer professional maupun pemula untuk menjadi dirinya sendiri.
“Stigma negatif ini yang bikin kita terhalangi untuk bebas atau mengekspresikan diri kita sendiri bermain gim. Itu juga menghalangi diri kita untuk merasa nyaman akan diri kita di dalam gim maupun di dunia nyata,” kata SVP Marketing GoPay Timothius Martin.
Dengan tagline Duit Your Way, Gopay berkomitmen untuk mendukung gamer dengan tiga pilarnya, yaitu teknologi, kolaborasi, dan inspirasi.
Pilar pertama merupakan teknologi inovasi GoPay yang ada di Google Play di mana gamers dapat lebih mudah melakukan top-up diamond, skin, atau item dengan sistem 1-tap-buy. Pengguna hanya perlu mendaftarkan GoPay dalam pembayaran di Google Play. Begini caranya: