12 tahun di Indonesia, Blibli paling banyak jual ponsel
Blibli lebih banyak menjual ponsel selama 12 tahun terakhir, hal ini diungkapkan oleh CMO Blibli Indonesia Edward K. Suwignyo.
Blibli genap berusia 12 tahun di penghujung Juli 2023 ini. Selama waktu tersebut, perusahaan mengklaim telah memenuhi hampir 90% kebutuhan harian konsumen ritel dan institusi, mitra pemegang merek, para penjual dan mitra usaha lainnya seperti mitra pembiayaan dan logistik.
Sebagai platform marketplace yang menjunjung tinggi orisinalitas produk dan kepercayaan pelanggan, Blibli lebih banyak menjual perangkat elektronik selama 12 tahun terakhir. Hal ini diungkapkan oleh CMO Blibli Indonesia Edward K. Suwignyo.
"Selama 12 tahun, ada berbagai macam produk yang telah kami jual. Salah satu kategori terbesar kami adalah smartphone," ujar Edward dalam Blibli Annive12sary Media Briefing di Jakarta, Selasa (18/7).
Meskipun tidak bisa menyebutkan angka, namun Edward menggambarkan kotak ponsel yang sudah terjual selama 12 tahun ini, bila ditumpuk dapat menjadi 2.600 menara Burj Khalifah.
Setelah smartphone, produk paling banyak dibeli di Blibli adalah televisi (TV) dengan ukuran paling banyak dicari, 32 inci dan 43 inci. Masih dalam kategori elektronik, produk ketiga paling laku di platform adalah air fryer.