Acer antarkan tiga tim eSport Indonesia di ajang APAC Predator League 2020/21

Oleh: Tek ID - Kamis, 01 Apr 2021 19:10 WIB

Baik Acer, PBESI, dan AVGI mendukung tiga tim eSport perwakilan Indonesia, BOOM Esports, Victim Rise, dan Eagle 365 bertanding di acara Asia-Pacific Predator League 2020/21.

Acer baru saja menggelar acara daring untuk mengantarkan perwakilan tim Indonesia dalam ajang Asia - Pacific Predator League 2020/21 Grand Final. Seperti diketahui, Indonesia akan mengirimkan tiga tim eSport dalam ajang tersebut.

Bagi Acer, ini merupakan ajang yang sangat penting untuk mereka. Sebab, berbagai tim eSport dari seluruh dunia akan bertanding dan mengadu keahlian mereka di beberapa cabang gim sekaligus.

Dan untuk tahun ini merupakan pagelaran Asia-Pacific Predator League tahun ketiga, dan diharapkan akan semegah dan spektakuler seperti ajang-ajang internasional besar lainnya yang selalu mendapatkan banyak perhatian dari mata gamer dunia.

Namun, ada yang berbeda di ajang APAC PL 2020/21 Grand Final. Jika biasanya kita dapat langsung menyaksikan tim-tim eSport secara langsung, kini acara tersebut akan diadakan secara online dikarenakan pandemi COVID-19 masih terus terjadi.

“Predator League adalah momentum penting bagi Acer, dan kami bangga bisa terus melanjutkan komitmen untuk menghadirkan turnamen berskala internasional ini. Situasi COVID-19 tidak menjadi penghalang bagi Acer untuk tetap mendukung komunitas gaming dan juga industri esports,” kata Marketing Head Acer Indonesia, Fransisca Maya.

Editor