Apple janjikan bonus bagi pengguna
Apple janjikan bonus uang sebesar 10 persen dari nominal yang ditambahkan ke Apple ID. Hal ini hanya berlaku hingga 14 Maret mendatang.
Apple dilaporkan menyediakan bonus uang sebesar 10 persen dari nominal yang dimasukkan pengguna Apple ke Apple ID mereka. Nantinya bonus akan dikirimkan pada 14 Maret mendatang.
Dilansir dari TheVerge (11/3), pengguna bisa menambahkan sejumlah uang ke akun Apple ID melalui menu Settings. Masuk ke menu iTunes, kemudian App Store. Selanjutnya ketuk Apple ID untuk menampilkan identitas pemilik Apple. Terakhir, uang dapat ditambahkan dengan mengetuk Add Funds. Di menu inilah pengumuman soal bonus akan muncul.
Untuk diketahui, nilai minimal saldo yang ditambahkan adalah USD10 dengsn bonus senilai USD1. Jumlahnya akan meningkat seiring dengan jumlah yang ditambahkan. Top up ini sendiri dibatasi hingga USD200 saja.
Kabarnya fitur ini juga tersedia bagi pengguna iTunes di platform desktop. Namun, langkahnya sedikit berbeda. Pengguna harus masuk ke menu Account kemudian View My Account. Pada menu inilah pengguna dapat menambahkan sejumlah uang ke akun Apple ID-nya.
Perlu diketahui, Apple hanya memperbolehkan satu kali top up saja. Artinya, pemberian bonus 10 persen tersebut hanya berlaku sekali bagi satu Apple ID. Pengguna masih bisa menambahkan uang ke Apple ID-nya, namun tidak disertai dengan bonus.