Apple kuasai penjualan earphone nirkabel di dunia
Apple berhasil kuasai pangsa pasar earphone nirkabel di dunia. JBL dan Beats berada di posisi keempat dan kelima.
Apple berhasil mendominasi pangsa pasar earphone bluetooth di dunia pada Q3 2019 ini. Data tersebut dikeluarkan Counterpoint. Posisi pertama masih dipegang Apple, sementara di posisi kedua ada Xiaomi, dan Samsung di posisi ketiga.
Untuk diketahui, pangsa pasar Apple sebenarnya menurun jika dibandingkan kuartal sebelumnya. Pada kuartal kedua, perusahaan yang berbasis di Cupertino ini berhasil menarik pangsa pasar sebesar 53% persen. Namun di kuartal ketiga, perolehannya menurun menjadi 45%. Kendati begitu, Appe masih mampu berada di puncak pangsa pasar wireless earphone di dunia.
Xiaomi yang sebelumnya berada di posisi keempat menanjak naik melampaui Samsung ke posisi kedua. Kendati berada di posisi kedua, pangsa pasarnya terpaut sangat jauh dari Apple. Perusahaan asal Tiongkok itu, dengan Redmi Airdots berhasil mendapatkan pangsa pasar sebesar 9%. Sementara Samsung hanya mendapatkan 6% di posisi ketiga.
Dilansir dari GizmoChina (27/11), JBL dan Beats, yang termasuk dua dari lima merek headphone besar di dunia hanya mampu menempati urutan keempat dan lima. Hasil itu pun sudah termasuk peningkatan penjualan dari model premium keduanya, yakni JBL Tune 120 dan beats Powerbeats Pro. Sementara pendatang baru dari Tiongkok berhasil menyalip posisi QCY yang sebelumnya menjadi pemimpin di pasar low end.