ASUS luncurkan ZenBook untuk para konten kreator
Kedua laptop ZenBook baru ini hadir dengan ScreenPad Plus, yaitu sebuah layar interaktif yang dilengkapi dengan fitur khusus untuk menunjang kebutuhan multitasking.
ASUS kembali memperkenalkan dua laptop baru dari seri ZenBook yaitu ZenBook Pro Duo UX581 dan ZenBook Duo UX481. Keduanya merupakan laptop pertama di dunia yang hadir dengan ScreenPad Plus, yaitu sebuah layar interaktif yang dapat menunjang kebutuhan multitasking.
Kedua laptop tersebut dirancang khusus untuk para konten kreator yang sebagian besar membutuhkan layar ganda sebagai ruang kerja ekstra. Keduanya juga ditenagai oleh prosesor Intel terkini, yaitu 10th Gen Intel® Core™ Processor untuk ZenBook Duo UX481 dan high performance 9th Gen Intel Processor untuk ZenBook Pro Duo UX581.
“ZenBook Pro Duo UX581 dan ZenBook Duo UX481 merupakan ‘The Laptop of Tomorrow’ yang sesungguhnya,” ujar Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia. “Kami mengerti bahwa menghadirkan layar tambahan dapat meningkatkan produktivitas, untuk itulah ASUS menghadirkan ScreenPad Plus yang mampu memenuhi kebutuhan akan dua layar pada sebuah laptop. ZenBook Pro Duo UX581 dan ZenBook Duo UX481 merupakan laptop dambaan para konten kreator.”
ScreenPad Plus untuk produktivitas maksimal