ASUS resmi boyong VivoBook S14 S433 ke Indonesia
Menyasar kawula muda, ASUS hadirkan VivoBook S14 S433 dengan desain khas “Gen Z” dengan harga yang cukup terjangkau.
ASUS kembali membawa salah satu jajaran baru laptop andalan mereka, yakni VivoBook. Kali ini, mereka memboyong VivoBook S14 S433 ke Indonesia, yang menawarkan desain khas “Gen Z” dengan performa terbaik.
“Kami menghadirkan sebuah laptop yang cocok bagi generasi muda, terlebih untuk Generasi Z melalui VivoBook S14 S433 ini,” kata Regional Director ASUS Southeast Asia, Jimmy Lin saat peluncuran VivoBook S14 S433 dalam acara live streaming di akun resmi ASUS, Jumat (8/5/2020).
Seperti diketahui, ASUS memberikan opsi empat pilihan warna untuk VivoBook S14 S433, yakni Gaia Green, Resolute Red, Dreamy Silver, serta Indie Black. Warna ini diklaim cocok untuk “Gen Z” yang ingin tampil berbeda.
Selain pilihan warna yang beragam, bobot dan ukuran laptop ini juga sangat ringan, yakni hanya 1,4 kilogram dengan ketebalannya 15,9mm. Jadi, setelah masa WFH selesai, mereka pun tak perlu khawatir membawa laptop ini dikarenakan ringkas dan ringan.
Sementara untuk performa, ASUS memberikan dua pilihan tipe. VivoBook S14 S433 akan hadir dengan pilihan prosesor Intel Core i5-10210U atau Intel Core i7-10510U. Keduanya akan hadir dengan RAM 8GB dan penyimpanan 512GB PCIe NVME + 32GB M.2 PCIe NVME Intel Optane SSD.