Gak usah ribet, ini cara membuat tanda tangan digital online & offline!
Jika kalian ingin membuat tanda tangan versi digital baik online dan offline, ikuti tips di artikel ini ya!
Di era modern seperti ini, semua hal dapat kita kerjakan secara digital. Dari mulai membuat dokumen hingga melakukan kontrak juga dapat dilakukan secara digital, baik itu secara offline maupun online. Semua hal dapat dilakukan secara digital, tanpa lagi harus menggunakan kertas fisik.
Namun yang menjadi tantangan adalah saat ini, membubuhi tanda tangan sebuah dokumen secara digital masih terasa sulit untuk dilakukan oleh sebagian orang. Ini karena mereka belum tahu cara membuat sebuah tanda tangan secara digital. Dan berikut ini cara membuat tanda tangan digital untuk baik secara offline maupun online.
Pembuatan tanda tangan digital yang mudah dan sah dapat dilakukan pada penyedia layanan resmi. Ini langkah yang bisa kalian ikuti!
Online
Jika kalian ingin menandatangani dokumen penting secara online, kalian bisa menggunakan generator tanda tangan dari Mekari Sign dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Buka https://mekarisign.com/id/fitur/buat-tanda-tangan-online/
- Buat tanda tangan di kolom yang tersedia
- Klik “Simpan”
Mekari Sign juga menyediakan tanda tangan digital yang telah tersertifikasi PSrE. Dengan menggunakan tanda tangan digital PSrE, dokumen kalian memiliki kekuatan hukum yang kuat serta dapat dibuktikan di pengadilan. Mekari Sign juga didukung fitur pendukung pengesahan seperti integrasi e-signature API, bulk signing, hingga manajemen kontrak terpadu.