China izinkan beberapa gim yang diblokir kembali beredar
Setelah selama beberapa bulan diblokir, beberapa gim populer tersebut sudah kembali bisa dimainkan oleh masyarakat China.
Pemerintah China kurang lebih satu bulan yang lalu telah melakukan pemblokiran besar-besaran terhadap gim tertentu. Imbasnya, beberapa pengembang populer pun harus kecewa karena gim mereka tidak dapat dimainkan.
Untungnya, pemerintah China sudah mulai mengendorkan regulasi tersebut. Dua pengembang gim, yakni Tencent dan NetEase berhasil membujuk pemerintah untuk mengangkat pelarangan gim mereka untuk dimainkan.
Engadget (30/1) melaporkan, pemerintah China pun akan mengangkat total 95 gim yang awalnya diblokir. Tentunya, hal ini merupakan kabar yang sangat bagus, baik bagi para gamer maupun para pengembang.
Sekadar informasi, ini merupakan kali keempat pemerintah China melakukan pengangkatan pemblokiran. Pada tiga putaran sebelumnya, gim-gim Tencent dan NetEase selalu tidak turut serta dalam pembebasan.
Gim yang kembali dapat dimainkan dari pengembang Tencent adalah PUBG dan Monster Hunter: World. Sedangkan gim dari NetEase, seperti World of Warcraft dan Overwatch juga sudah dapat dimainkan kembali.