Dua fitur baru YouTube Premium untuk pengguna iOS
YouTube Premium menghadirkan fitur Live Sharing bagi pengguna iOS, yang memungkinkan teman di Android bergabung dengan obrolan Google Meet.
Banyak orang berlangganan YouTube Premium agar dapat menikmati video tanpa terganggu iklan. Namun sekarang ada alasan lain yang mungkin akan mendorong lebih banyak orang untuk berlangganan.
Dikutip dari SlashGear (11/4), YouTube Premium menghadirkan fitur Live Sharing bagi pengguna iOS, yang memungkinkan teman di Android bergabung dengan obrolan Google Meet dan menonton video YouTube bersama. Video akan tersinkronisasi dengan sempurna.
Meskipun hadir untuk pengguna Premium, namun anggota yang tidak berlangganan juga bisa bergabung melalui undangan yang dibuat oleh akun Premium. Untuk diketahui, fitur ini pertama kali diluncurkan untuk pengguna Android. Selain GMeet, fitur SharePlay juga terhubung dengan FaceTime. Jadi, pengguna tidak perlu mengunduh aplikasi tambahan.
YouTube juga mengumumkan opsi kualitas video 1080p baru yang menggunakan bitrate yang ditingkatkan dibandingkan dengan pengaturan standar. Perusahaan sedang menguji fitur tersebut pada awal Februari 2023
Dengan peningkatan bitrate, YouTube mengatakan video tertentu akan diputar dengan fidelitas visual yang lebih baik. Efeknya harus terlihat terutama dalam konten yang bergerak cepat, seperti sorotan olahraga, klip game, atau vlog aksi, di mana bitrate rendah dapat menyebabkan artefak yang buruk karena mengimbangi adegan video.