Fitur baru iOS 15 , mulai dari iCloud+ hingga FaceTime yang ditingkatkan
Apple merilis versi Developer Beta untuk iOS 15 yang berisi beberapa peningkatan dan fitur baru, seperti iCloud+ dan panggilan anti bising di FaceTime.
Pada hari pertama konferensi pengembang WWDC21, Apple merilis pembaruan versi pengembang beta untuk banyak sistem operasi utama. Salah satunya adalah pembaruan sistem iOS 15.
Terlepas dari siapa yang saat ini dapat mengunduhnya, iOS 15 akan meningkatkan kinerja iPhone. Pembaruan ini diklaim dapat membuat panggilan video FaceTime lebih alami, meluncurkan pengalaman berbagi SharePlay, dan hadirnya iCloud yang lebih aman.
Dilansir dari Gizchina (8/6), versi baru FaceTime akan menghadirkan teknologi audio spasial ke panggilan video real-time. Dengan bantuan beberapa mikrofon dan algoritma pemrosesan audio internal, akan membuat panggilan video memiliki efek suara yang lebih realistis.
Selain itu, FaceTime kini juga memiliki “Mode Peningkatan Suara” yang dapat menghindari kebisingan latar belakang. Ini menggunakan algoritma, sehingga memperoleh suara yang jernih bahkan di lingkungan yang bising.
Pengguna nantinya dapat membuat tautan panggilan video eksklusif dan dukungan berbagi ke obrolan, kalender, dan email. Tidak hanya itu, tautan ini juga mendukung pembukaan melalui browser komputer di perangkat Android dan Windows.