Pakai gel anti panas, Galaxy S22 Ultra 5G siap menemani aktivitas seharian
Dengan sistem pendinginan yang dimilikinya, memungkinkan ponsel berperforma stabil meski digunakan untuk bermain gim, multimedia, atau tugas-tugas berat lainnya
Sebagai varian flagship tertinggi dari jajaran Samsung Galaxy S22 Series 5G, Galaxy S22 Ultra 5G dibekali perangkat keras yang sangat bertenaga. Seperti diketahui, perangkat ini ditenagai prosesor Snapdragon 8 Gen 1 yang merupakan chipset paling bertenaga saat ini.
Perlu diingat, bahwa semakin bertenaga sebuah ponsel, maka semakin banyak pula energi yang diperlukan. Penggunaan energi pada sebuah ponsel biasanya akan berubah menjadi panas. Disini perlunya sebuah inovasi untuk melepas hawa panas tersebut. Karena hawa panas yang berlebih dapat mengakibatkan berbagai macam hal yang akan memengaruhi kinerja perangkat.
Untuk mengatasi hal tersebut, Samsung Galaxy S22 Ultra 5G dilengkapi dengan struktur baru yang dibuat dengan material baru, yang memiliki kemampuan untuk melepas hawa panas. Agar membuat ini menjadi nyata, Samsung meningkatkan setiap bagian dari solusi pendinginan mereka yang dimulai dengan material permukaan termal (Thermal Interface Material / TIM), sebuah bahan yang meningkatkan transfer panas antar permukaan.
Teknologi TIM terbaru Samsung dikembangkan menggunakan tipe gel yang lebih tebal untuk mendinginkan hawa panas lebih cepat. Inovasi teknologi ini disebut dengan TIM gel. Di atas TIM gel adalah nano-TIM. Selain lebih efektif, nano-TIM juga mampu melepas panas lebih cepat ke Vapor Chamber (VC). VC sendiri juga dapat melepaskan panas internal secara efektif. Vapor Chamber tipe baru pada Galaxy S22 Ultra 5G dirancang untuk mendinginkan area baterai dan sekitarnya, ini memungkinkan pelepasan panas yang lebih efisien.
Dengan segala kecanggihan sistem pendinginan yang dimilikinya, Samsung Galaxy S22 Ultra 5G tetap memiliki performa unggulan yang cepat tanpa gangguan panas. Ini akan memungkinkan ponsel berperforma stabil meski digunakan untuk bermain gim, multimedia, atau tugas-tugas berat lainnya.