Harga baru produk Xiaomi periode Oktober 2023
Xiaomi merilis daftar harga terbaru dari jajaran produknya, dengan beberapa di antaranya mengalami penurunan harga.
Memasuki kuartal keempat 2023, Xiaomi merilis daftar harga terbaru dari jajaran produknya. Berdasarkan informasi yang terpampang di situs resmi Xiaomi, tidak sedikit produk yang mengalami penurunan harga.
Redmi Note 12 Series menjadi salah satu smartphone yang harganya kini lebih murah Rp200.000, dibandingkan dengan harga terakhirnya pada periode Agustus 2023.
Perangkat wearable seperti Redmi Band 2 juga turun harga dari Rp329.000 menjadi Rp299.000. Perangkat ini pertama kali diluncurkan pada Januari 2023, dengan mengusung UI/UX baru sehingga pengguna dapat melihat informasi lebih detail dan lengkap dibanding pendahulunya.
Di samping itu, Xiaomi juga terus berkomitmen untuk memberikan pengalaman teknologi terbaik kepada masyarakat Indonesia, dengan turut memas ikan dukungan dari sisi after sales.
Rata-rata produk Redmi dari Xiaomi dilengkapi dengan jaminan garansi hingga 15 bulan. Selain itu, cakupan layanan purna jual Xiaomi Indonesia elah bertumbuh secara signifikan hingga mencapai 500+ service point yang terdiri dari exclusive service center, multi-brand service center, dan pick-up point.