Harry Potter, platfrom dan masa depan Niantic
Niantic, pengembang gim Pokemon Go yang sempat populer 2016 silam ini punya visi masa depan di Augmented Reality. Jalan yang diambilnya pertama kali adalah lewat gim populer.
Kebanyakan orang mengenal Niantic sebagai pembuat gim mobile, Pokemon Go dan Ingress. Tahun ini mereka bersiap dengan seri Harry Potter: Wizards Unite.
Akan tetapi, bagi mereka yang bekerja di Niantic tidak sekedar menyebut diri sebagai perusahaan gim mobile. Pembuatan gim-gim di Niantic hanya salah satu dari bagian besar dari apa yang mereka kerjakan. Intinya bukan mengembangkan gim. Akan tetapi melalui gim ini mereka menunjukkan, bagaimana Augmented Reality (AR) bisa digunakan.
Niantic tengah membangun platform atau landasan teknologi AR ini, baik berupa gim atau apapun itu nantinya. Niantic siap dengan produk apapun, diluar smartphone sekalipun.
Niantic sedang bertaruh pada era AR yang akan segera hadir. Ketika ini jadi tren nantinya, Niantic bersiap untuk menjadi pemain utamanya.
Efek platform gim AR