Hisense punya TV laser gulung pertama di dunia
TV ini dilengkapi dengan prosesor Transvision Visual dan speaker Harman Kardon untuk pengalaman audio lebih imersif.
Salah satu produk yang ditawarkan oleh Hisense adalah TV. Baru-baru ini perusahaan tersebut mengumumkan TV laser layar gulung pertama di dunia. “Laser display adalah satu rangkaian solusi ruang. TV laser layar gulung pertama dunia Hisense hanyalah permulaan”, kata Wakil Presiden Perusahaan Induk Grup Hisense, Yu Zhitao.
TV laser terbaru dari Hisense dengan layar yang dapat digulung menampilkan panel layar besar 77 inci. Mekanisme gulung dari TV ini menggunakan teknologi eksklusif dari perusahaan. Tidak ketinggalan pula teknologi laser yang penuh warna. Perangkat ini mendukung HDR, resolusi 4K, color gamut ultra lebar BT.2020 107%, dan kecerahan puncak 350 nit.
Dilansir dari Gizmochina (17/9), layar laser TV ini hampir tidak ada bezel di sisinya. Namun ada bezel di bagian atas dan bawah yang lebih tebal daripada bagian lainnya. Sejauh ini, Hisense telah mengajukan lebih dari 70 paten terkait TV laser gulung.
TV ini dilengkapi dengan prosesor Transvision Visual dan speaker Harman Kardon untuk pengalaman audio lebih imersif. Jadi, Hisense menjelaskan bahwa ketika layar terbuka, akan memberikan pengalaman seperti bioskop dan ketika diturunkan, maka akan bertindak seperti gedung opera.
Unit ini dibuat menggunakan bahan berteknologi tinggi dan memenuhi persyaratan fleksibilitas keperluan menggulung serta tingkat kekakuan demi tampilan datar pada saat yang bersamaan. Audio yang dimilikinya didukung pula dengan format Dolby dan DTS.