Duh, karena masalah uang, lagu Taylor Swift dkk hengkang dari TikTok
Karena masalah pembagian royalti yang dianggap tak sesuai, Universal Music Grup (UMG) memilih hengkang dari platform TikTok.
Universal Music Group (UMG) akhirnya menghapus katalog artis mereka termasuk Taylor Swift, Drake, Billie Eilish, The Weeknd dan lainnya dari TikTok. Langkah ini dilakukan setelah kesepakatan antar dua perusahaan tersebut kandas di tengah jalan.
Imbas dari gagalnya kesepakatan ini adalah dibisukannya konten TikTok yang menggunakan musik dari label UMG. Ini berarti, para konten kreator harus menemukan lagu baru dari label musik lain yang masih bekerjasama dengan TikTok, seperti dilansir dari laman Engadget (5/2).
Keputusan ini disayangkan oleh beberapa pihak, karena TikTok dianggap dapat menjadi platform yang dapat mempromosikan lagu para artis. Meski demikian, Universal masih memiliki kekuatan untuk mempromosikan produk mereka mengingat namanya yang besar.
Tapi yang terpenting, keputusan ini sangat merugikan baik bagi pengguna ataupun konten kreator di platform streaming asal Tiongkok tersebut.
Pihak Universal sebelumnya mengatakan bahwa TikTok telah menawarkan insentif yang terlalu rendah sebagai ganti penggunaan musik mereka di platform tersebut.