Kirim pesan di DM Twitter akan dienkripsi mulai Maret
Elon Musk mengumumkan dalam postingan di Twitter bahwa fitur pesan terenkripsi akan hadir untuk DM pada Maret 2023.
CEO Twitter Elon Musk mengonfirmasi pesan (DM) terenkripsi akan segera hadir di platform. Fitur ini merupakan bagian dari visi Twitter 2.0 yang Musk ungkap pada November 2023 lalu, bersamaan dengan fitur lainnya, seperti video dan voice chat.
Dalam unggahan di Twitter, Musk mengatakan DM yang terenkripsi akan debut sekitar bulan ini. Musk juga menambahkan kemampuan baru untuk memberikan reaction emoji pada pesan langsung tersebut.
Enkripsi sendiri akan menjadi fitur yang sangat bermanfaat bagi mereka yang menggunakan platform untuk kepentingan profesional atau pribadi. Dengan enkripsi, pesan hanya dapat dilihat penerima, bahkan karyawan Twitter dan Twitter sendiri tidak akan dapat melihat DM.
Aiming to roll out ability to reply to individual DMs, use any reaction emoji & encryption later this month — Elon Musk (@elonmusk) March 5, 2023
Pesan yang dilindungi enkripsi bukanlah fitur baru. Itu adalah lapisan keamanan ekstra yang sudah tersedia di Facebook Messenger, serta aplikasi perpesanan terenkripsi khusus, seperti Signal. Perlindungan semacam itu akan sangat meyakinkan mengingat pelanggaran keamanan masa lalu di Twitter, termasuk peretasan "bitcoin" tahun 2020 yang mengakibatkan riwayat DM beberapa akun terungkap.