Jajaran produk Lexar berhasil raih penghargaan Red Dot Award 2022

Oleh: Litalia Putri - Senin, 20 Jun 2022 11:01 WIB

Lexar berhasil meraih penghargaan Red Dot 2022 untuk keunggulan desain dari lima produk buatannya. Berikut daftar produk Lexar yang memenangkan penghargaan tersebut.

Lexar

Sebagai ‘Oscar-nya Desain Produk’, Red Dot Award adalah salah satu ajang persaingan desain yang bertujuan untuk mendorong produsen melewati batas inovasi, fungsionalitas dan umur yang panjang dalam desain produk. Tahun ini, Red Dot Award menghadirkan 50 kategori produk dari berbagai perusahaan konsumer yang bersaing untuk mendapatkan penghargaan dalam keunggulan desain. 
    
Salah satu perusahaan konsumer yang produknya masuk dalam kategori tersebut yaitu Lexar. Perusahaan ini berhasil mendapatkan enam nominasi dalam ajang Red Dot Award 2022. Tahun lalu, perusahaan ini juga memperoleh empat penghargaan desain produk dari ajang yang sama.

Lewat siaran pers tertulis (20/6), Lexar mengumumkan berhasil meraih penghargaan Red Dot Award 2022 untuk keunggulan desain produk. Pada ajang ini, lima dari enam produk Lexar yang masuk nominasi berhasil menyabet penghargaan tersebut. 

Berikut ini jajaran produk Lexar yang berhasil memperoleh kemenangan di Red Dot Award 2022. 

  • SSD Portabel Gaming SL660 BLAZE

SSD gaming yang portabel ini menawarkan kecepatan hingga 2,000 MB/s read dan 1,900 MB/s write yang disertai dengan LED RGB vibrant untuk meningkatkan gameplay. Konektivitasnya mendukung port USB 3.2 Gen 2x2 standar yang dapat menyajikan kecepatan sampai 20 GB/s. Perangkat ini menghadirkan enclosure aluminium yang kokoh dan sandblasted finish untuk menambah perlindungan terhadap guncangan dan getaran.