Microsoft perbarui Bing Chat untuk Skype
Microsoft menambahkan fitur Bing Chat ke dalam versi baru Skype Insider dengan nomor build 8.95.76.207.
Microsoft baru saja mengumumkan pembaruan di blog resmi Bing. Pembaruan tersebut terkait performa Bing Chat di Skype, yang sebelumnya dikeluhkan pengguna karena lambat. Oleh karena itu, perusahaan kini meningkatkan kecepatan respon chatbot AI itu di Skype.
"Kami mendengar dari Anda bahwa Bing lambat merespons percakapan Anda di Skype. Kami telah mengurangi separuh latensi respons obrolan Bing, sehingga Anda mendapatkan jawaban lebih cepat. Jika Anda belum melakukannya, unduh versi terbaru Skype untuk mencobanya," tulis Microsoft dalam pengumumannya.
Untuk diketahui, Microsoft menambahkan fitur Bing Chat ke dalam versi baru Skype Insider dengan nomor build 8.95.76.207. Build Skype Insider baru ini akan memungkinkan pengguna yang tergabung dalam pengujian Bing Chat, melakukan percakapan dengan chatbot dan bahkan dapat menambahkannya ke percakapan grup.
Selain pembaruan Bing pada aplikasi Skype, diumumkan kembali sesi obrolan per hari yang meningkat menjadi 120 sesi. Sebelumnya, pengguna Bing Chat dibatasi melakukan obrolan 100 sesi dengan 6 kali tanya-jawab setiap sesinya. Namun, giliran per sesi juga turut ditingkatkan menjadi 10 putaran.
Posting-an tersebut menambahkan bahwa tim sedang "bereksperimen dengan sesi obrolan yang lebih lama" sehingga angka tersebut kemungkinan akan naik dalam waktu dekat.