OPPO gandeng Hasselblad untuk kamera ponselnya
OPPO beberapa waktu lalu mengenalkan chipset pengolah gambar MariSilicon X. Ada kabar bahwa chipset ini akan disempurnakan dengan kamera Hasselblad.
Baru-baru ini OPPO membagikan pengumuman baru yang menarik di akun Weibo (situs web microblogging Tiongkok) resmi mereka. Perusahaan itu mengungkapkan bahwa mereka akan bermitra dengan Hasselblad untuk kamera pada seri ponsel Find X generasi berikutnya.
Sebagai informasi, Hasselblad adalah produsen kamera profesional terkenal asal Swedia. Perusahaan ini diketahui telah bekerja sama dengan merek ponsel lain seperti OnePlus, dan sekarang, ia bekerja dengan OPPO untuk ponsel kelas premium yang akan datang.
Dilansir dari Gizmochina (15/2), perusahaan asal Tiongkok tersebut menyatakan kemitraannya bersama Hasselblad dengan memasukkan inovasi teknologi. Ini termasuk warna komputasi dan optik komputasi, bersama dengan penelitian serta pengembangan Hasselblad Focus Color.
Selain itu, kamera baru yang dioptimalkan oleh pembuat kamera profesional ini akan ditujukan untuk ponsel seri Find X kelas atas. Dengan penggabungan OPPO dan OnePlus, kedua perusahaan juga akan berbagi platform dan sumber daya penelitian dan pengembangan mereka, yang berarti bahwa lebih banyak pengguna juga akan mendapat manfaat dari kamera Hasselblad. Khususnya, ini juga diikuti tak lama setelah perusahaan mengumumkan chipset gambar NPU MariSilicon X yang didedikasikan untuk fotografi.
Kerja sama antara Hasselblad dan OPPO kabarnya akan berlangsung hingga 3 tahun. Dengan tambahan inovasi pada teknologi kamera, diharapkan ponsel flagship terbaru menawarkan pengoptimalan yang lebih baik untuk sensornya, dengan warna yang lebih alami.