Pilih mana Xiaomi Mi Note 10 Pro atau realme X2 Pro
Sama-sama menyandang gelar Pro, kedua smartphone ini menawarkan keunggulannya masing-masing. Kalian pilih mana?
Indonesia sebentar lagi akan kedatangan dua perangkat baru dari dua vendor yang berbeda, yakni Xiaomi Mi Note 10 Pro dan realme X2 Pro. Keduanya akan tampil menggoda dengan masing-masing keunggulannya. Semenarik apa kedua perangkat ini?
Meski belum diketahui kapan akan hadir, namun rumor menyebut bahwa Xiaomi akan meluncurkan perangkat baru sebelum tahun ini berakhir. Hal ini sejalan dengan lolosnya sertifikasi TKDN untuk perangkat dengan seri M1910F4S yang merujuk pada Mi Note 10 Pro.
Pakai Snapdragon 855+
Realme X2 Pro yang akan meluncur pada 27 November mendatang sudah dipastikan akan hadir dengan membawa Snapdragon 855+. Tidak hanya itu, smartphone ini juga memiliki konfigurasi RAM dan ROM tinggi, yakni 12GB dan 256GB.
Sementara itu, Xiaomi Mi Note 10 Pro kabarnya juga akan hadir dengan membawa Snapdragon 855+ serta RAM 8GB dan ROM 256GB. Sayangnya, kabar mengenai chipset itu belum dapat dipastikan. Xiaomi juga belum mengungkapkan kapan akan meluncurkan produk ini di Indonesia. Sedangkan versi standarnya akan hadir dengan Snapdragon 730G.