Redmi bermitra dengan tim F1 Mercedes-AMG untuk smartphone edisi terbatas

Oleh: Erlanmart - Senin, 14 Feb 2022 14:58 WIB

Redmi mengumumkan kerja sama dengan F1 Mercedes-AMG. Dikatakan bahwa buah dari kerja sama itu adalah Redmi K50 Mercedes F1.

Xiaomi mengumumkan bahwa Redmi secara resmi telah menjalin kemitraan dengan tim F1 Mercedes-AMG. Perusahaan tersebut mengatakan bahwa Mercedes akan berfungsi sebagai mitra ponsel eksklusif untuk mengeksplorasi performa ekstrim.

Pengumuman itu juga mengisyaratkan bahwa akan ada ponsel Redmi K50 Mercedes F1 yang diluncurkan, kemungkinan akan menjadi model edisi terbatas. Saat ini, tidak banyak yang diketahui tentang perangkat yang akan datang ini.

Dilansir dari Gizmochina (14/2), perusahaan itu juga bersiap untuk meluncurkan ponsel Redmi K50 Gaming Edition di pasar Tiongkok dan kemungkinan besar perangkat Mercedes F1 Limited Edition bisa menjadi varian dari peluncuran Gaming Edition pada 16 Februari.

Berdasarkan bocoran, ponsel Mercedes Edition ini akan hadir dengan skema warna ikonik mobil F1 Mercedes, termasuk panel belakang berwarna abu-abu dengan elemen segitiga hitam di sekitar bagian panel belakang. Dua sisi segitiga tersebut akan dilapisi dengan warna cyan dan strip RGB bercahaya yang terintegrasi di dalam modul kamera.

Ponsel ini juga akan memiliki dua garis balap abu-abu gelap yang berbentuk vertikal di tengah panel belakang dan branding Mercedes AMG Petronas F1 Team di sudut kanan atas bersama dengan logo Mercedes yang ikonik.