Samsung DeX makin keren di Galaxy Note20 Series
Samsung DeX tampil makin keren di Galaxy Note20 Series. Sekarang pengguna bisa menggunakan Samsung DeX dengan koneksi nirkabel.
Samsung dikenal dengan berbagai fitur menarik yang dapat menunjang kebutuhan penggunanya. Salah satunya adalah Samsung DeX. Ya, fitur ini merupakan fitur yang dapat menampilkan konten smartphone di layar lain. Seiring berkembangnya waktu, Samsung menawarkan hal baru untuk Samsung DeX di Galaxy Note20 Series.
Samsung DeX terus berkembang
Kehadiran Samsung DeX jelas dapat semakin mengubah persepsi menggunakan smartphone. Teknologi ini pertama kali hadir waktu Samsung memperkenalkan Galaxy Note8. Kala itu, profesional yang membutuhkan kegiatan multitasking dengan lebih baik dapat menggunakan dock untuk menggunakan smartphone di layar komputer mereka.
Prinsipnya, Galaxy Note8 akan diletakkan pada dock khusus. Dock inilah yang kemudian disambungkan dengan komputer. Selanjutnya, pengguna bisa melakukan multitasking dengan lebih baik menggunakan fitur ini. Dock itu juga memiliki port untuk mouse dan keyboard.
Tidak berhenti sampai di situ, Samsung menghilangkan keharusan untuk menggunakan aksesori eksternal agar dapat menikmati multitasking menggunakan Samsung DeX. Saat generasi penerusnya muncul, yakni Galaxy Note9, koneksi Samsung DeX dapat dilakukan dengan mengandalkan kabel USB ke HDMI. Ini merupakan pembaruan menarik yang kala itu disambut hangat pengguna Galaxy Note Series.
Kejutan kembali hadir setelah Samsung meluncurkan Galaxy Note20 Series. Samsung kembali mengeliminasi kebutuhan aksesori tambahan untuk dapat menggunakan Samsung DeX. Di Galaxy Note20 Series, Samsung DeX bahkan dapat digunakan secara nirkabel. Ya, tanpa sambungan kabel apa pun, pengguna bisa memunculkan isi dari layar Galaxy Note20 Series