Samsung siapkan powerbank untuk dampingi Galaxy S20 series

Oleh: Hieronimus Patardo - Kamis, 13 Feb 2020 11:22 WIB

Untuk menemani Galaxy S20 series dan Galaxy Z Flip, Samsung memperkenalkan dua powerbank dan sebuah dual car charger. 

Samsung baru saja meluncurkan Galaxy S20 Series dan Galaxy Z Flip secara global di acara Galaxy Unpacked 2020. Nah, bersamaan dengan itu perusahaan asal Korea Selatan ini juga ketahuan menghadirkan sejumlah aksesori yang ditujukan untuk menemani kedua line up terbarunya itu. Di samping case resminya, Samsung memperkenalkan dua powerbank dan sebuah dual car charger. 

Kedua powerbank itu hadir dengan kapasitas 10000mAh. Salah satu dari powerbank tersebut membawa dukungan pengisian nirkabel yang menawarkan kecepatan pengisian daya 7,5W. Terdapat juga dua USB Type C yang mampu memberikan kekuatan charging 25W. 

Sementara itu, powerbank lain yang ditawarkan Samsung tidak memiliki dukungan pengisian nirkabel. Model ini hanya dibekali dengan USB Type C dan sebuah port USB-A. Kendati begitu, Samsung mengklaim bahwa powerbank ini mampu memberikan tenaga charging sebesar 25W pada setiap portnya. 

Untuk diketahui, kapasitas charging 25W hanya mungkin dicapai jika menggunakan USB Type C melalui standar Power Delivery. Belum diketahui bagaimana Samsung akan memberikan kapasitas charging sebesar itu dengan menggunakan USB-A

Perangkat ketiga yang ditawarkan Samsung adalah Dual car charger. Sesuai namanya, perangkat ini hadir dengan dua slot untuk pengisian dayanya. Satu slot menggunakan Type C dengan output maksimal 45W. Sementara slot lainnya mengandalkan USB Type A dengan maksimal output 15W. Dalam laman resminya, Samsung mengingatkan pengguna bahwa hanya versi Galaxy S20 Ultra dan Galaxy Note 10+ saja yang mendukung kecepatan pengisian daya 45W tersebut.