Take-Two Interactive targetkan 60 gim baru dalam 3 tahun
Sebuah kabar terbaru menyatakan bahwa Take-Two Interactive menargetkan untuk merilis 60 gim baru dalam tiga tahun.
Take-Two Interactive tampaknya akan segera mempersiapkan banyak gim baru dalam waktu dekat ini. Dalam sebuah roadmap yang mencuat di internet, mereka dikabarkan telah mempersiapkan puluhan judul gim untuk masa depan.
Perusahaan publisher gim tersebut menyebut, selama tiga tahun fiskal berikutnya, Take-Two berencana untuk merilis 60 gim. Tentu saja ini merupakan sebuah target yang cukup besar bagi mereka.
Bahkan, 23 di antaranya akan menjadi apa yang mereka sebut sebagai judul yang sangat populer. Mereka sudah mendapatkan gim dari beberapa pengembang, yang mencakup gim AAA dan berbagai gim lainnya.
Wccftech (10/5) melaporkan bahwa Take-Two mengatakan mereka berencana untuk merilis empat judul "inti yang imersif" dalam waktu dekat ini. Dua di antaranya adalah NBA 2K22 dan WWE 2K22.
Satu lagi yang sudah terkonfirmasi adalah judul gim baru dari Gearbox Software dan juga menyatakan Firaxis memiliki "beberapa proyek menarik" untuk diungkapkan, mengisyaratkan salah satunya akan menjadi game keempat yang akan mereka luncurkan.