Tek.id sabet 3 juara Smartfren Unlimited Media Awards 2022
Total ada 259 konten dari 113 partisipan bersaing menjadi yang terbaik. Tim Tek.id pun berhasil menyabet 3 juara di 3 kategori berbeda.
Smartfren kembali melakukan apresiasi terhadap para pewarta teknologi di Indonesia. Kali ini, menggandeng Forum Wartawan Teknologi (Forwat), mereka menggelar program Smartfren Unlimited Media Awards 2022.
Pada ajang kali ini, mereka menggelar tema “Peran Smartfren Dalam Mendorong Industri Kreatif” dengan tiga sub tema yang bisa dipilih yaitu Paket data Unlimited Smartfren bikin bebas worry, Buka semua peluang dengan layanan Smartfren, dan Kualitas dan jangkauan internet cepat Smartfren.
Antusias pewarta teknologi dalam kompetisi kali ini pun cukup besar. Total ada 259 konten dari 113 partisipan yang turut serta di acara yang diadakan pada 30 Mei hingga 15 Juli 2022. Total ada 4 kategori penjurian, yakni artikel online, artikel cetak, media sosial, serta foto.
Setelah semua materi terkumpul, tim panitia melakukan kurasi yang kemudian diserahkan ke dewan juri untuk dilakukan penilaian. Beberapa kriteria penilaian pada kompetisi ini secara umum adalah orisinalitas, kerapian, kesesuaian tema, keunikan cerita, discoverability, hingga aspek visual.
Sebagai penyelenggara yang ditunjuk menggelar Smartfren Unlimited Media Awards 2022, Forwat tidak ikut terlibat dalam proses penilaian. Sehingga semua keputusan berada di tangan para dewan juri.