Mengenal teknologi AI pada kamera OPPO A95

Oleh: Tek ID - Minggu, 16 Jan 2022 14:57 WIB

Selain datang dengan multi-kamera pada bagian belakangnya, OPPO A95 juga memberikan dukungan kecerdasan buatan (AI) pada kameranya.

Tidak berlebihan jika mengatakan bahwa kamera masih menjadi salah satu fitur andalan yang dipertimbangkan jika ingin membeli sebuah ponsel. Salah satunya adalah OPPO yang belum lama ini meluncurkan ponsel OPPO A95 ke Tanah Air.

Pada bagian belakang OPPO A95, terdapat konfigurasi Triple Camera yang dapat digunakan sesuai kebutuhan. Kamera utama memiliki sensor beresolusi 48 MP. Resolusi tinggi ini dapat memberikan detail yang lebih tinggi. Hal ini membuat hasil tangkapan foto menjadi lebih detail. Ukuran sensornya adalah 1/2 inci yang cukup besar untuk menangkap banyak cahaya. Tidak ketinggalan pula aperture besar f/1.7 sehingga mendukung fotografi malam.

Kamera kedua dilengkapi dengan lensa makro dengan sensor beresolusi 2 MP. Lensa ini dibuat sedemikian rupa agar memungkinkan kita melakukan fokus sangat dekat dari subjek. Tujuan memotret subjek dari jarak dekat adalah supaya subjek yang berukuran kecil akan terlihat besar pada hasil foto. Aperture dari kamera makro pada OPPO A95 adalah f/2.4.

Dari ketiga kamera yang ada di OPPO A95, kamera terakhir berfungsi sebagai depth sensor. Seperti namanya, kamera depth sensor bertugas untuk mendeteksi latar belakang pada subjek utama sehingga menghasilkan bokeh. Dengan kata lain, kamera utama bertugas untuk berfokus pada subjek, sedangkan kamera depth sensor berfokus pada latar belakang sehingga menghasilkan depth-of-field (DoF) seperti pada kamera ‘sesungguhnya’.

Selain datang dengan multi-kamera pada bagian belakangnya, OPPO A95 juga memberikan dukungan kecerdasan buatan (AI) pada kameranya. Dengan demikian, kamera ini dapat mendeteksi skema yang difoto sehingga menawarkan rentang dinamis yang lebih luas untuk menangkap detail utama di area lebih gelap. Dengan demikian, menghasilkan foto yang bagus meskipun malam hari. Cukup mudah untuk mengaktifkan fitur AI, tinggal tekan ikon bertanda ‘AI’ pada aplikasi kamera.

Editor